Berita Peringatan Hari Guru
Guru adalah pahlawan
tanpa tanda jasa yang berperan banyak dalam perkembangan dunia pendidikan yang
patut diberi penghargaan atas jasa-jasa yang telah mereka berikan. Salah satu
cara untuk menghargai jasa-jasa mereka adalah dengan memperingati Hari Guru. Acara
ini rutin dilaksanakan oleh OSIS SMAN 1 Maniangpajo. Tahun ini adalah
peringatan ke-22 sejak ditetapkan oleh pemerintah Presiden Soeharto dalam
Kongres PGRI (Persatuan Guru Republik Indonesia) untuk guru-guru di Indonesia
khususnya untuk guru SMAN 1 Maniangpajo.
Guru merupakan salah
satu faktor yang strategis dalam menentukan keberhasilan pendidikan yang
meletakkan dasar serta turut mempersiapkan pengembangan potensi peserta didik
untuk masa depan bangsa. Undang-Undang No. 14 Tahun 2005 tentang Guru dan
Dosen; mengamanatkan bahwa guru adalah pendidik professional dengan tugas utama
mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi
peserta didik dan pendidikan anak usia dini jalur pendidikan formal, pendidikan
dasar, dan pendidikan menengah. Sebagai penghormatan kepada guru, pemerintah
Republik Indonesia menetapkan tanggal 25 November sebagai Hari Guru Nasional.
Upacara bendera merupakan salah satu kegiatan peringatan Hari Guru Nasional dan
HUT PGRI.
Osis SMAN 1 Maniangpajo
mengadakan peringatan Hari Guru tepat pada tanggal 25 November tahun 2015.
Dengan berbagai rangkaian acara dan lomba-lomba yang dikhususkan untuk guru
guru yang ada di SMAN 1 Maniangpajo. Diawali dengan upacara peringatan Hari
guru dan pembacaan nominasi guru guru yang masuk dalam kategori guru
terfavorit, terdisiplin ,terbijak, terajin, terbaik. Adapun nama-nama guru yang
masuk dalam kategori tersebut sebagai berikut:
1.Guru Terfavorit
a. Yasser Arafat S.Pd
b. Jamal S.Pd
c. Sri Wahyuni Aris
S.Pd
2.Guru Terdisiplin
a. Andi Rahmawati, S.Pd
b. Masriadi.S.Pd
c. Salmiati, S.Pd
3.Guru Terbijak
a. H. Hamka S.pd
b. Hanaping, S.Pd
c. Andi Sakti Raja, S.E
4 . . Guru Terajin
a. Hj.Hamdana S.Pd
b. Dra. Fatmati L
c. Ishak. S.Pd
Adapun rangkaian lomba-lomba yang diadakan yaitu, lomba karaoke, lomba futsal,
lomba bakiak.
Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 07.15 sampai dengan pukul 13.00.
